Pada 25 juni 2024 awal pertama PKL rasanya deg-degan banget, bingung sekaligus senang. Saya
di ajak untuk berkenalan dengan siswa/siswi sekolahan lain yang sedang melaksanakan
PKL di hayuta Indonesia.Saya sangat senang kenal dan bertemu dengan
mereka yang tentunya membuat pengalaman PKL saya menjadi lebih menyenangkan dan
penuh candaan tetapi serius kalau sedang bekerja. Tugas sehari – hari
yang saya lakukan di sana adalah posting (Marketplace dan Website),
membuat konten ( Tiktok dan Youtube), live tiktok.
Sebelumnya saat saya kelas 11 saya melakukan kunjungan industri ke sebuah Campus Digital Semarang pada tanggal 7 september 2023.Kunjungan ini adalah bagian dari program pembelajaran untuk mengenalkan kami pada dunia kerja dan bagaimana teknologi diterapkan di industri nyata. Saat sudah di sebuah Campus Digital Semarang saya dan temen saya di beri pemaparan materi dan pengenalan perusahaan.Kami diarahkan ke sebuah ruangan yang sangat nyaman.Seorang manajer perusahaan memberikan presentasi tentang sejarah, visi, dan misi perusahaan.Setelah sesi presentasi, kami berkeliling melihat langsung proses kerja.Setelah tur, kami kembali ke ruangan untuk sesi tanya jawab.
Banyak teman-teman yang bertanya tentang peluang kerja di industri teknologi, keterampilan yang dibutuhkan, dan bagaimana cara menjadi bagian dari perusahaan tersebut.Kunjungan industri ini benar-benar membuka wawasan kami tentang dunia kerja di industri teknologi. Kami belajar bahwa bekerja di bidang ini bukan hanya soal keterampilan teknis, tetapi juga tentang inovasi dan kerja sama tim.Kunjungan industri ini bukan hanya sekadar perjalanan, tetapi juga pengalaman berharga yang memberikan gambaran nyata tentang masa depan kami.
"Halo semuanya, terima kasih telah menjadi bagian dari perjalanan blog ini.Setelah sekian lama berbagi cerita. Terima kasih atas dukungan dan komentar kalian selama ini.Sampai jumpa di blog selanjunyaa!"

1 Komentar
yeni selebew
BalasHapus